Ajarkan Kebiasaan Baik Pada Si Kecil, Apa Saja?

 
Basic manner merupakan salah satu keterampilan sosial yang paling mendasar dan penting diajarkan pada Si Kecil.

Apakah Bunda sudah mengajarkan basic manner pada Si Kecil? Atau malah Bunda belum tahu apa itu basic manner? Yuk, kita pelajari sama-sama.

Agar Si Kecil tumbuh menjadi pribadi yang baik, hal ini perlu diterapkan sedini mungkin. Lalu, apa sih basic manner itu? Basic manner merupakan salah satu keterampilan sosial yang paling mendasar dan penting diajarkan pada Si Kecil. Jika Si Kecil tumbuh dengan kebiasaan ini, maka akan memudahkan ia untuk bersosialisasi di lingkungannya.

Ada beragam perilaku basic manner yang perlu diterapkan sejak dini pada Si Kecil. Berikut beberapa contohnya:

Meminta Tolong dan Mengucapkan Terima Kasih
Salah satu basic manner yang perlu diajarkan untuk meminta tolong yang baik saat butuh bantuan dan mengucapkan terima kasih setelah dibantu orang lain. Sebagai orang tua, akan lebih baik jika memberikan contoh dalam kehidupan sehari-hari.

Meminta Maaf saat Melakukan Kesalahan
Ajarkan Si Kecil untuk jujur dan mengakui kesalahan dan meminta maaf dengan baik setelah melakukan kesalahan. Sebaiknya tidak memarahi atau menghukum Si Kecil saat berbuat kesalahan, nasehati Si Kecil secara lembut agar mudah dimengerti dan diterima olehnya.

Menyapa Orang Lain dengan Baik
Saat bertemu dengan teman, saudara atau orang lain yang belum di kenal, biasakan ajarkan Si Kecil untuk menyapa dengan baik. Contohnya bersalaman atau berjabat tangan, dan berbicara sopan dengan siapapun lawan bicaranya. Ayah dan Bunda juga bisa ajarkan si Kecil mengucapkan permisi saat akan lewat di depan orang lain.

Meminta Izin Sebelum Mengambil Sesuatu
Sebelum menyentuh, memakan, atau mengambil sesuatu, Si Kecil harus diajarkan untuk meminta izin terlebih dahulu. Mereka juga perlu mengetahui bahwa tidak semua barang bisa diambil begitu saja, terutama barang yang bukan miliknya. Lalu ajarkan juga untuk mengucapkan terima kasih setelah diberikan atau mendapatkan sesuatu yang ia inginkan.

Membantu Orang Lain
Ajarkan Si Kecil untuk peduli dengan lingkungan sekitarnya. Hal ini bisa dibiasakan sejak dini di rumah, seperti membereskan mainan sendiri, meminjamkan barang kepada orang lain, bahkan membantu pekerjaan rumah. Dengan begitu, Si Kecil akan tumbuh dengan rasa empati yang tinggi dan menjadi pribadi yang tidak egois.

Menghargai Orang Lain
Ayah dan Bunda harus lebih memperhatikan lingkungan sekitar dan tontonan Si Kecil, sehingga dapat menghindari perilaku tidak terpuji yang bisa saja ditiru oleh Si Kecil. Ajari Si Kecil untuk menghargai orang lain, tidak meledek, menertawai atau menghina orang lain.

Berbagi
Hal ini merupakan salah satu basic manner yang sulit diterapkan Si Kecil. Biasanya, jika ego Si Kecil sedang tinggi sehingga ia cenderung tidak mau berbagi, bahkan jika orang lain memegang mainan atau makanan miliknya ia tidak akan memperbolehkannya. Maka dari itu, Ayah dan Bunda harus mengajarkan Si Kecil untuk tidak pelit dan berbagi kepada orang lain.

Menjaga Kebersihan
Menjaga kebersihan lingkungan sekitar juga termasuk dalam basic manner lho, Bunda. Ini bisa dimulai dari hal kecil, seperti membuang sampah pada tempatnya, menaruh piring bekas makannya sendiri ke wastafel, dan juga menaruh pakaian kotor di keranjang baju kotor.


Hal-hal tersebut merupakan beberapa contoh basic manner yang sangat penting dibiasakan pada Si Kecil sejak dini. Dengan begitu, ia akan terbiasa dengan hal-hal tersebut dan menerapkannya dalam kegiatan sehari-hari.

Sumber:
https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-basic-manners/

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.